MINAHASA, PRONews5.com- Wakil Bupati Minahasa, Vanda Sarundajang, SS, menghadiri Rapat Koordinasi Sosialisasi Program Tiga Juta Rumah yang digelar di Graha Gubernuran Bumi Beringin, Manado, pada Rabu (16/4/2025), sebagai bentuk dukungan terhadap program prioritas nasional Presiden Prabowo Subianto.
Rapat koordinasi ini dipimpin langsung oleh Gubernur Sulawesi Utara, Mayjen TNI (Purn.) Yulius Selvanus, SE, dan dihadiri oleh para kepala daerah, termasuk bupati, wali kota, wakil bupati, dan wakil wali kota se-Sulawesi Utara. Turut hadir jajaran Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara yang menjadi mitra pelaksana program.
Wakil Bupati Vanda Sarundajang hadir bersama Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) serta Plt. Kepala Bappelitbangda Kabupaten Minahasa. Dalam kesempatan tersebut, Wabup Vasung menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam mendukung program ini.
“Program ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, terutama bagi mereka yang berpenghasilan rendah. Kami di Kabupaten Minahasa siap bersinergi untuk mensukseskan pembangunan rumah rakyat ini,” ujar Vasung.
Ia menambahkan, pembangunan tiga juta rumah per tahun merupakan bagian dari Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. Program ini dirancang untuk menjawab kebutuhan dasar masyarakat akan hunian yang layak.
Program ini menargetkan pembangunan 2 juta unit rumah di kawasan pedesaan dan 1 juta unit di wilayah perkotaan. Pemerintah pusat juga telah menyiapkan strategi implementasi yang akan melibatkan pemerintah daerah, dunia usaha, serta lembaga pembiayaan.
Wabup Vasung berharap, sinergi antara pemerintah pusat dan daerah dalam program ini dapat segera diwujudkan, sehingga masyarakat Minahasa, khususnya kelompok rentan dan berpenghasilan rendah, bisa segera menikmati manfaat nyata dari program strategis nasional tersebut.
[**/ARP]
- Robby Dondokambey dan Vanda Sarundajang
- Robby Dondokambey dan Vanda Sarundajang (RD-Vasung)
- Vanda Sarundajang
- Wabup Minahasa Dukung Penuh Program 3 Juta Rumah Presiden Prabowo
- Wabup Minahasa Vanda Sarundajang
- Wakil Bupati Minahasa Vanda Sarundajang
- Wakil Bupati Vanda Sarundajang
- Wakil Bupati Vanda Sarundajang (Vasung)