JAKARTA, PRONews5.com– Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo secara resmi memimpin upacara kenaikan pangkat (korps raport) bagi 38 perwira tinggi (Pati) Polri pada Minggu (30/3/2025).

Salah satu yang menerima kehormatan ini adalah Irjen Pol. Edfrie R. Maith, putra Sulawesi Utara yang kini menjabat sebagai Deputi Bidang Pengelolaan Potensi Kawasan Perbatasan di Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) Kementerian Dalam Negeri.

Upacara kenaikan pangkat ini berdasarkan Surat Telegram Nomor STR/818/III/KEP./2025 tertanggal 27 Maret 2025.

Kadiv Humas Polri, Irjen Pol. Sandi Nugroho, menyatakan bahwa kenaikan pangkat ini merupakan bentuk apresiasi institusi terhadap dedikasi dan kinerja luar biasa para perwira tinggi yang telah menunjukkan kontribusi signifikan bagi Polri dan masyarakat.

“Hari ini, Kapolri memimpin upacara korps raport 38 perwira tinggi yang terdiri dari dua komisaris jenderal, 10 inspektur jenderal, dan 26 brigadir jenderal.

Ini adalah bentuk penghargaan atas dedikasi dan loyalitas mereka dalam menjalankan tugas kepolisian,” ujar Irjen Pol. Sandi.

Irjen Pol. Edfrie R. Maith adalah perwira tinggi Polri kelahiran Desa Papakelan, Kecamatan Tondano Timur, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara.

Lahir pada tahun 1973, ia merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1995. Selama kariernya di kepolisian, ia telah menduduki berbagai posisi strategis sebelum akhirnya dipercaya menjabat sebagai Deputi BNPP.

Kenaikan pangkat ini menjadi bukti atas dedikasi dan pengabdian panjangnya dalam kepolisian serta menjadi kebanggaan tersendiri bagi masyarakat Sulawesi Utara.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan bahwa kenaikan pangkat bukan sekadar penghargaan, tetapi juga diharapkan menjadi motivasi bagi seluruh anggota Polri untuk terus meningkatkan kinerja dan profesionalisme dalam menjalankan tugas.

“Kenaikan pangkat ini adalah bukti nyata bahwa institusi Polri menghargai kerja keras dan prestasi para anggotanya.

Kami berharap ini menjadi penyemangat bagi seluruh personel Polri untuk terus berkarya demi kepentingan bangsa dan negara,” tegas Irjen Pol. Sandi Nugroho.

Daftar 38 Perwira Tinggi Polri yang Naik Pangkat:

Komisaris Jenderal (Komjen) Polisi:

  1. Komjen Pol. Makhruzi Rahman
  2. Komjen Pol. Lotharia Latif

Inspektur Jenderal (Irjen) Polisi:

  1. Irjen Pol. Edfrie R. Maith
  2. Irjen Pol. Agus Salim
  3. Irjen Pol. Anggoro Sukartono
  4. Irjen Pol. Aries Syarief Hidayat
  5. Irjen Pol. Endar Priantoro
  6. Irjen Pol. Kristuyono
  7. Irjen Pol. Mardiyono
  8. Irjen Pol. Mukti Juharsa
  9. Irjen Pol. Waris Agoni
  10. Irjen Pol. Ruslan Aspan

Brigadir Jenderal (Brigjen) Polisi:

  1. Brigjen Pol. Andi Herindra
  2. Brigjen Pol. Hery Wiyanto
  3. Brigjen Pol. Sunarto
  4. Brigjen Pol. Novri Turangga Effendy
  5. Brigjen Pol. Esmed Eryadi
  6. Brigjen Pol. Diki Budiman
  7. Brigjen Pol. Leonardus Simarmata
  8. Brigjen Pol. Budi Satria Wiguna
  9. Brigjen Pol. Julisa Kusumowardono
  10. Brigjen Pol. Ari Wahyu Widodo
  11. Brigjen Pol. Boro Windu Danandito
  12. Brigjen Pol. Edi Ciptianto
  13. Brigjen Pol. Faizal
  14. Brigjen Pol. Firman Nainggolan
  15. Brigjen Pol. Gatot Mangkurat Putra P.
  16. Brigjen Pol. Idil Tabransyah
  17. Brigjen Pol. Latif Usman
  18. Brigjen Pol. Lilik Apriyanto
  19. Brigjen Pol. Moch. Sagi Dharma Adhyakta
  20. Brigjen Pol. Priyo Waseso
  21. Brigjen Pol. Sonny Irawan
  22. Brigjen Pol. Tory Kristianto
  23. Brigjen Pol. Turman Sormin Siregar
  24. Brigjen Pol. Ucu Kuspriyadi
  25. Brigjen Pol. Yohanes Ragil Heru Susetyo
  26. Brigjen Pol. Yudi Hermanto

Dengan kenaikan pangkat ini, diharapkan para perwira tinggi yang baru dilantik semakin termotivasi untuk terus mengabdi dan memberikan kontribusi terbaik bagi keamanan dan ketertiban masyarakat di Indonesia.

[**/DIO]