Minahasa, PRONews5.com– Sebanyak 25 Pengurus Anak Cabang (PAC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Minahasa menyampaikan ucapan selamat atas pelantikan Robby Dondokambey dan Vanda Sarundajang (RD-Vasung) sebagai Bupati dan Wakil Bupati Minahasa periode 2025-2030.

Dukungan ini disampaikan langsung dalam momentum Rapat Paripurna Penyampaian Pidato Perdana Bupati dan Wakil Bupati Minahasa di Gedung Wale Ne Tou Minahasa, Kamis (6/3/2025), yang sekaligus dirangkaikan dengan Ibadah Syukur Pelantikan serta Pengukuhan Ketua TP-PKK Ny. Martina Watok Lengkong, SE.

Rapat Paripurna ini dihadiri oleh jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), anggota DPRD Minahasa, serta tokoh masyarakat dan undangan lainnya.

Tak ketinggalan, 25 PAC PDIP dan Pengurus Ranting, hadir dalam formasi lengkap sebagai bentuk dukungan terhadap pemerintahan baru di Minahasa.

Mewakili 25 PAC PDIP Minahasa, Ketua PAC PDIP Tondano Timur, Marchel Wolayan, menegaskan bahwa pasca Pilkada, saatnya seluruh elemen masyarakat bersatu untuk mendukung pemerintahan yang baru.

“Kami, 25 PAC PDIP Minahasa, mengajak seluruh masyarakat Minahasa agar bersama-sama mendukung pemerintahan RD-Vasung.

Pilkada telah usai, sekarang RD-Vasung adalah milik seluruh rakyat Minahasa,” tegas Wolayan, Jumat (8/3/2025).

Lebih lanjut, ia mengajak seluruh elemen masyarakat untuk meninggalkan perbedaan politik yang terjadi selama proses Pilkada dan fokus pada pembangunan daerah.

“Sekarang bukan lagi soal siapa yang kita dukung saat Pilkada. Saatnya kita bersatu dan mengawal pemerintahan RD-Vasung agar Minahasa semakin hebat dan maju,” pungkasnya.

Pemerintahan RD-Vasung diharapkan mampu membawa Minahasa ke arah kemajuan dengan kebijakan yang berpihak kepada rakyat.

Kolaborasi antara pemerintah daerah, partai politik, dan masyarakat menjadi kunci keberhasilan dalam membangun Minahasa yang lebih maju, sejahtera, dan berdaya saing.

Dengan soliditas 25 PAC PDIP serta dukungan luas dari masyarakat, pemerintahan RD-Vasung memiliki fondasi yang kuat untuk merealisasikan visi pembangunan lima tahun ke depan.

Kini, yang menjadi tantangan utama adalah bagaimana menjalankan program kerja yang dapat memberikan dampak nyata bagi kesejahteraan warga Minahasa.

“Mari bersama-sama kita jaga persatuan dan mendukung pemerintahan yang baru. Dengan kebersamaan, kita dapat membangun Minahasa menjadi lebih baik lagi,” tutup Wolayan.

[**/ARP]