MINAHASA, PRONews5.com– Gedung baru kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Minahasa yang terletak di kompleks Wale Ne Tou, Kelurahan Sasaran, Kecamatan Tondano Utara, sejak dibuka pada 30 Januari 2025 hingga Jumat, 11 April 2025, telah dikunjungi sebanyak 432 siswa.

Jumlah ini mengejutkan karena telah melampaui setengah dari target tahunan yang hanya 833 pengunjung.
Kunjungan ratusan siswa ini menjadi sinyal positif atas keberadaan gedung perpustakaan baru yang dibangun megah setinggi tiga lantai.

Tahun sebelumnya, pencapaian kunjungan hanya mencapai 77 persen dari target, disebabkan oleh keterbatasan fasilitas dan kapasitas gedung lama.
“Kami sangat bersyukur atas kehadiran gedung baru ini. Dengan fasilitas yang lebih lengkap dan nyaman, minat baca siswa terlihat meningkat,” ujar Kepala Bidang Layanan Perpustakaan, Luciana Sumpampouw, Jumat (11/4/2025).

Luciana menambahkan, koleksi perpustakaan saat ini terdiri dari 3.384 judul buku dengan total 7.772 eksemplar.
“Satu judul buku bisa memiliki antara tiga hingga sepuluh eksemplar untuk memenuhi kebutuhan pembaca,” jelasnya.
Pembangunan kantor perpustakaan ini dibiayai melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) Kementerian Keuangan tahun anggaran 2024 dengan total nilai proyek mencapai Rp 9.536.770.000. Masa pelaksanaan pembangunan berlangsung selama 287 hari kalender.

Kepala Dinas Perpustakaan Kabupaten Minahasa, Steady Tumbelaka, menegaskan bahwa gedung ini tidak hanya berfungsi sebagai perpustakaan, tetapi juga sebagai pusat pengelolaan arsip daerah.
“Tujuan utama pembangunan ini adalah untuk mendorong peningkatan minat baca masyarakat serta menjamin tertibnya manajemen kearsipan.

Lebih jauh, ini adalah bagian dari upaya mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih,” ujar Tumbelaka.
Ia pun optimistis, kehadiran fasilitas baru ini akan mempercepat transformasi birokrasi yang lebih akuntabel dan berorientasi pada pelayanan publik yang maksimal di Kabupaten Minahasa.
[*/ARP]