PRONEWS|MANADO- Calon Gubernur Sulawesi Utara terpilih, Yulius Selvanus Komaling bersama pasangannya, Victor Mailangkay, turut meramaikan ibadah perayaan Natal yang digelar oleh Kerukunan Keluarga Toraja (KKT) Sulut di Aula Graha Kodam XIII/Merdeka, Manado pada Minggu (26/1/2024).
Meskipun perayaan Natal 2024 telah berlalu, Yulius bersama istri dan Victor bersama pasangannya, meluangkan waktu untuk hadir dalam acara yang penuh makna ini, sebagai bentuk dukungan dan kebersamaan dengan masyarakat Toraja di Sulawesi Utara.
Yulius Selvanus Komaling yang juga merupakan Ketua Perhimpunan Masyarakat Toraja Indonesia (PMTI), dalam kesempatan tersebut menyampaikan doa dan harapan agar kedamaian Natal senantiasa menyertai seluruh umat.
“Semoga damai Natal menyertai kita semua, dan membawa berkat di tahun yang baru 2025 ini,” ungkap Yulius dengan penuh rasa syukur dan harapan.
Sementara itu, Victor Mailangkay, calon wakil gubernur, turut mengucapkan selamat Natal 25 Desember 2024 dan Tahun Baru 2025 kepada seluruh hadirin.
Kehadiran mereka di acara ini menjadi simbol penting dari komitmen pasangan calon gubernur yang mengedepankan persatuan dan keberagaman di Sulawesi Utara.
Perayaan Natal yang diselenggarakan oleh KKT Sulut yang dipimpin oleh Bapak Yasir Tarukbua ini bukan hanya menjadi ajang ibadah, tetapi juga sarana mempererat tali persaudaraan antar sesama anggota keluarga Toraja di Sulawesi Utara.
Melalui momen kebersamaan ini, Yulius Selvanus Komaling dan Victor Mailangkay menegaskan pentingnya menjaga keharmonisan antar umat beragama, sekaligus mempersiapkan diri untuk melanjutkan perjuangan menuju masa depan yang lebih baik bagi seluruh masyarakat Sulawesi Utara.
Kehadiran YSK-Victory dalam ibadah Natal KKT Sulut menandakan sikap inklusif dan komitmen terhadap kebersamaan dalam masyarakat yang majemuk.
Perayaan ini menjadi momen yang penuh kedamaian dan harapan untuk membangun Sulawesi Utara yang lebih baik di tahun 2025.
[**/ARP]