Makanya, lanjut Fredy, Daihatsu akan menyediakan program penjualan menarik bagi calon pembeli, sehingga tetap memiliki total ownership cost yang kompetitif.

“Kami juga akan terus melakukan fokus penawaran solusi transportasi bagi sektor komersial sesuai dengan dinamika bidang usaha yang sedang berkembang,” tambah Fredy.

Sementara itu, Marketing and Customer Relation Division Head PT Astra International Tbk – Daihatsu Sales Operation (AI-DSO) Tri Mulyono menjelaskan, dalam GIIComvec yang digelar 7-10 Maret 2024, Daihatsu ingin menjangkau customer lebih dekat, khususnya yang bergerak dalam bidang komersial.

Sehingga customer dapat melihat produk Daihatsu secara lebih jelas, bukan hanya produk standar yang dipasarkan, namun juga referensi modifikasi kendaraan yang dapat dilakukan pada model Gran Max,” papar Tri.

Ia berharap, Gran Max PU yang memimpin pasar kelas Pick Up Low bisa terus berkontribusi dalam mendukung sektor bisnis di pasar otomotif Indonesia secara lebih maksimal.

“Kendaraan model ini umumnya digunakan sebagai penopang usaha bagi sektor mikro atau UMKM,” tutur dia.