TALAUD, PRONews5.com– Kapolsek Lirung, Ipda E.V. Gagola, S.H., memberikan pembinaan kepada Bhayangkari Ranting Lirung dalam sebuah kegiatan yang berlangsung di Mapolsek Lirung, Kabupaten Kepulauan Talaud, pada Sabtu (8/3/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek menekankan pentingnya peran Bhayangkari dalam mendukung tugas suami sebagai anggota Polri serta menjaga etika dalam bermedia sosial.

Dalam arahannya, Ipda Gagola mengingatkan agar para Bhayangkari tidak terlibat dalam politik praktis dan tetap menjunjung netralitas sebagai bagian dari keluarga besar Polri.

Selain itu, ia menegaskan pentingnya kebijaksanaan dalam menggunakan media sosial, menghindari penyebaran informasi yang tidak benar, serta tidak memamerkan kemewahan dalam kehidupan sehari-hari.

“Saya sampaikan bahwa Ibu-ibu Bhayangkari dilarang terlibat dalam politik praktis. Bijaklah dalam menggunakan media sosial, selalu mendukung tugas suami sebagai anggota Polri dengan sebaik-baiknya, serta mematuhi aturan yang berlaku. Selain itu, tetap jaga kekompakan, hidup rukun dengan suami, dan berperilaku sederhana tanpa memamerkan kemewahan,” tegas Kapolsek.

Pembinaan ini bertujuan untuk memperkuat solidaritas dan kedisiplinan di lingkungan Bhayangkari, mengingat peran mereka yang tidak hanya sebagai pendamping anggota Polri, tetapi juga sebagai panutan di tengah masyarakat.

Kegiatan yang berlangsung hingga pukul 12.25 WITA ini berjalan lancar dan diakhiri dengan sesi tanya jawab serta diskusi ringan antara Kapolsek dan anggota Bhayangkari.

Dengan adanya pembinaan ini, diharapkan Bhayangkari Ranting Lirung semakin solid dalam mendukung tugas kepolisian serta menjadi teladan dalam kehidupan sosial.

[**/WIL]