TALAUD, PRONews5.com– Kapolsek Essang yang baru, Ipda Sumendap Sasoloa, langsung bergerak cepat dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayahnya.
Dalam rangka menciptakan suasana yang aman dan kondusif, ia menggelar kegiatan Minggu Kasih di Jemaat Germita Bukit Sion Essang, Minggu (16/3/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek didampingi personel Polsek Essang menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada jemaat yang juga merupakan warga masyarakat Kecamatan Essang.
Ia menegaskan pentingnya partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga ketertiban, khususnya menjelang Pemungutan Suara Ulang (PSU) di wilayah tersebut.
Ipda Sumendap Sasoloa menegaskan bahwa menjelang PSU, masyarakat harus tetap tenang dan tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat mengganggu stabilitas keamanan.
“Saya mengajak pemerintah desa dan tokoh masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan. Jangan mudah percaya pada informasi yang belum tentu benar, apalagi yang dapat memperkeruh situasi jelang PSU,” tegasnya.
Ia juga mengingatkan pentingnya penggunaan media sosial yang bijak dan bertanggung jawab.
Informasi yang tidak akurat atau sengaja disebarkan untuk memecah belah masyarakat harus diwaspadai.
Dalam pesannya, Kapolsek Essang menekankan bahwa pada hari pelaksanaan PSU, masyarakat sebaiknya tidak melakukan mobilisasi massa.
Sebagai gantinya, ia mengajak seluruh warga untuk menggelar doa bersama di tiap desa agar proses pemungutan suara berjalan aman, damai, dan lancar.
“Mari kita berdoa agar PSU berjalan dengan baik, tanpa ada gangguan atau hal-hal yang merugikan masyarakat. Kesuksesan PSU ada di tangan kita semua,” ujar Sumendap.
Ibadah yang berlangsung hingga pukul 11.00 WITA ini berjalan dengan aman dan penuh khidmat. Pesan-pesan Kamtibmas dari Kapolsek mendapat tanggapan positif dari jemaat yang hadir.
Masyarakat Essang berharap agar situasi tetap kondusif dan PSU bisa berlangsung dengan transparan, jujur, serta adil.
Sejumlah warga juga mengapresiasi langkah Kapolsek yang aktif turun langsung ke lapangan untuk mendengar aspirasi dan memberikan imbauan kepada masyarakat.
Dengan komitmen Kapolsek dan dukungan warga, diharapkan wilayah Essang tetap dalam keadaan aman dan terkendali hingga PSU selesai dilaksanakan.
[**/VIC]