MINAHASA, PRONews5.com– Polres Minahasa terus memperkuat kedekatan dengan masyarakat melalui dua program utama, Jumat Curhat dan Safari Jumat, yang digelar di Dusun Kamenti, Desa Kapataran Satu, Kecamatan Lembean Timur, Jumat (14/3/2024).

Kapolres Minahasa, AKBP S. Sophian, S.I.K., M.H., menegaskan bahwa Jumat Curhat adalah bagian dari Program Presisi Kapolri, yang bertujuan membuka ruang komunikasi antara Polri dan warga guna meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

“Polri hadir untuk melindungi, mengayomi, dan melayani. Kami ingin menciptakan lingkungan yang Aman, Sejuk, Damai, dan Kondusif (ASIK),” ujar Kapolres.

Dalam dialog bersama warga, Kapolres menyoroti pentingnya peran keluarga dalam mencegah tindak kriminal, terutama di kalangan anak muda.

Ia juga mengimbau masyarakat untuk menghindari penyalahgunaan miras, tidak membawa senjata tajam tanpa keperluan jelas, serta tidak mudah terprovokasi berita hoaks.

Dalam semangat bulan suci Ramadhan, Kapolres juga menggelar Safari Jumat di Masjid Al-Muhajirin, Kamenti. Selain beribadah bersama, ia menyerahkan bantuan sosial berupa bahan pokok kepada jamaah yang membutuhkan.

“Jangan dilihat dari bentuknya, tapi ini wujud kepedulian dan silaturahmi antara Polri dan masyarakat,” ungkap Kapolres.

Ia juga menyampaikan pesan Kamtibmas, mengajak warga untuk menjaga keamanan serta mempererat persaudaraan.

“Gotong royong dan kebersamaan adalah kunci terciptanya lingkungan yang aman dan harmonis,” tambahnya.

[**/ARP]