TOMOHON- Peresmian tiga posko pemenangan pasangan Walikota Tomohon Wenny Lumentut dan Michael Mait (WLMM) di Kecamatan Tomohon Utara, yang berlangsung pada Minggu (17/11/2024), berlangsung luar biasa dan penuh semangat.

Posko-posko yang berlokasi di wilayah Terung WLMM Tou Kinaskas, Kelurahan Kakaskasen 2 Perlombaan Dalam, serta Kelurahan Tinoor 2 dan Tinoor Satu, menandakan besarnya dukungan masyarakat terhadap pasangan WLMM dalam Pilkada Tomohon 2024.

Pada acara yang digelar meriah ini, pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Tomohon Wenny Lumentut dan Michael Mait hadir bersama istri tercinta mereka, Eleonora Lumentut-Sangi dan Eka Mait-Kelung.

Kehadiran mereka disambut dengan antusias oleh ribuan pendukung, sekaligus menegaskan komitmen pasangan WLMM untuk membawa perubahan yang lebih baik dan maju bagi Kota Tomohon.

Selain pasangan calon, acara tersebut juga dihadiri oleh sejumlah tokoh penting yang turut memberikan dukungan, di antaranya Ketua Tim Pemenangan WLMM, Andy Sengkey, mantan Wakil Walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan, serta mantan anggota DPRD Tomohon Cynthia Wongkar.

Mereka semua hadir untuk memberikan semangat dan mendukung langkah WLMM menuju kemenangan.

Dalam sambutannya, Wenny Lumentut mengungkapkan rasa terima kasih atas dukungan luar biasa dari masyarakat Tomohon.

“Peresmian posko ini menjadi bukti bahwa dukungan masyarakat terhadap pasangan WLMM semakin kuat.

Kami berkomitmen untuk membawa Tomohon ke arah yang lebih baik, lebih maju, dan lebih sejahtera,” tegas Wenny Lumentut.

Michael Mait, dalam sambutannya, menambahkan, “Kemenangan WLMM adalah kemenangan rakyat Tomohon.

Kami percaya, dengan semangat dan dukungan yang luar biasa ini, kita akan mewujudkan Tomohon yang lebih baik dan makmur di masa depan.”

Andy Sengkey, Ketua Tim Pemenangan WLMM, juga memberikan pidato penuh semangat.

Ia menegaskan bahwa peresmian posko ini merupakan awal dari perjuangan bersama untuk mewujudkan visi dan misi pasangan WLMM.

“Kemenangan sudah di depan mata. Dukungan luar biasa yang kita terima ini akan menjadi modal besar untuk meraih kesuksesan.

Kami yakin, WLMM akan membawa perubahan nyata bagi Kota Tomohon,” ungkap Andy Sengkey dengan penuh keyakinan.

Syerly Adelyn Sompotan, mantan Wakil Walikota Tomohon, menyampaikan bahwa peresmian posko ini merupakan momen penting dalam perjalanan kemenangan WLMM.

“Mari kita terus bersama, berjuang untuk Tomohon yang lebih baik.

WLMM adalah pasangan yang tepat untuk memimpin Tomohon,” ucap Syerly Adelyn Sompotan dengan penuh semangat.

Dengan semangat yang membara, acara ini menegaskan bahwa pasangan WLMM semakin siap menghadapi Pilkada Tomohon 2024.

[**/ARP]